Selain memiliki pesawat tempur tak berawak As juga memiliki heli tak berawak yang pekan lalu baru saja melakukan penerbangan perdanaya melakukan misi mengantarkan pasokan logistik di Pos Tempur Payne di Provinsi Helmand, Afganistan selatan.
Heli yang di berinama K-MAX ini dirancang khusus untuk menjadi heli angkut guna mengirim pasokan ke pos-pos pasukan di lokasi terpencil di Afganistan. Pengoperasian heli tanpa awak ini untuk mengurangi risiko jatuhnya korban jiwa akibat disergap saat mengantarkan pasokan logistik pasukan melalui konvoi kendaraan darat.
Heli tanpa awak K-MAX yang di kembangkan oleh dua perusahaan Kaman Aerospace dan Lockheed Martin ini mampu membawa kargo hingga lebih dari 1,6 ton dan memiliki kemampuan menjatuhkan kargo di titik sasaran dengan akurat.
Sepertinya beberapa tahun lagi AS tidak lagi mengirim atau membutuhkan pasukan untuk menaklukan musuh - musuhnya cukup hanya mengirim mesin - mesin perang tak berawak dan cukup memantau di belakang komputer saja melihat mesin perang mereka beraksi seperti di film terminator, bisa jadi suatu saat nanti dunia ini akan dikuasi oleh mesin ........ he he he he he